Sebanyak 12 dokter umum diterima oleh Bupati Lebong, Kopli Ansori di Kantor Dinkes Lebong, kemarin (14/8). Para dokter tersebut datang ke Lebong untuk ikut program internship. Itu direalisasikan oleh Kemenkes RI usai Dinkes Lebong mengusulkan penambahan tenaga kesehatan.
- Dinas PUPR-P Lebong Catat Ada 84 Usulan Masyarakat di Musrenbang RKPD 2024
- Ada Jabatan Salah Ketik Saat Mutasi, Sekda: Itu Konsep Bukan Paraf
- Sttt... Diam-Diam DWP Juga Dijatah Pengadaan Laptop Di DP3AP2-KB
Baca Juga
Bupati Lebong, Kopli Ansori didampingi Sekda Lebong, Mustarani Abidin dan Kadis Kesehatan Lebong, Rachman menyampaikan ucapan selamat datang kepada 12 dokter Internship yang akan bertugas di daerah itu.
"Kehadiran mereka pasti membuat kita terbantu. Mengingat kita masih kekurangan SDM kesehatan," kata Kopli.
Dia menjelaskan, sebanyak 12 dokter Internship itu akan ditugaskan di RSUD dan Puskesmas Kota Donok serta Puskesmas Muara Aman secara bergiliran selama 1 tahun kedepan.
"Selamat datang di Kabupaten Lebong. Harapan kami terhadap kepada para dokter internship ini sangat besar. Dengan keterbatasan tenaga kesehatan. Harapannya dapat meningkatkan pelayanan kesehatan secara menyeluruh dan membantu memberi masukan dalam memperbaiki manajemen RSUD dan Puskemas di Kabupaten Lebong," demikian Kopli.
- Hibah Rp 49 Miliar Masih Diproses
- Kemenag Kepahiang Gelar Shalat Gaib Untuk Awak KRI Nanggala 402
- Hindari Polemik Soal Logo Halal