Teguh Raharjo Dianugerahi Golden Personality Award Bersama Sejumlah Tokoh Nasional

RMOL. Kantor berita Rakyat Merdeka Online Group menggagas sebuah apresiasi bagi sejumlah tokoh yang berhasil berperan dalam pembangunan. Apresiasi digelar melalui Malam Budaya Manusia Bintang tahun 2018.


RMOL. Kantor berita Rakyat Merdeka Online Group menggagas sebuah apresiasi bagi sejumlah tokoh yang berhasil berperan dalam pembangunan. Apresiasi digelar melalui Malam Budaya Manusia Bintang tahun 2018.

Samahalnya seperti Ketua DPRD Lebong, Teguh Raharjo Eko Purwoto,  dianugerahi Golden Personality Award bersama sejumlah tokoh nasional dan lokal. Pemberian ini berlangsung Minggu (29/4) malam, di Hotel Grage Horizon Bengkulu.

Program yang dijalani Teguh belakangan ini dinilai eksekutor program edukasi berbasis Agrobisnis, dimana sosok kepemimpinannya menjadi contoh bagi masyarakat yang berada di Kabupaten Lebong.  Salah satunya menjadi Eksportir Gaharu dan kebun bawang merah untuk para petani di Kabupaten Lebong hingga sekarang ini. 

Tak hanya di dunia wirausaha. Dirinya dinilai layak menyabet penghargaan itu mengingat jenjang karir beliau didunia sosial dan politik.

Menjadi salah satu pengurus pusat  Organisasi Asosiasi Pengusaha Eksportir Gahal Indonesia (Asgarin) serta pembina Yayasan Lebong Rahmah Center (Y LRC) sekaligus ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Lebong, juga patut diperhitungkan. 

Diungkapkan, Teguh Raharjo Eko Purwoto, dalam pidatonya usai menerima penghargaan, memang Kabupaten Lebong posisinya berada cukup Jauh dari Ibu Kota Bengkulu. Namun, melalui penghargaan ini dirinya optimis jika bisa sepenuhnya mengabdi untuk masyarakat di Kabupaten Lebong.

"Semoga penghargaan ini terus memotivasi kami untuk berbuat untuk negeri ini," singkat Teguh dalam pidatonya, Minggu (29/4).

Dalam kesempatan yang sama, CEO RMOL Group Teguh Santosa, saat membuka acara Malam Budaya Manusia Bintang 2018, menyampaikan, kegiatan ini diadakan oleh kantor berita politik Rakyat Merdeka Online Group secara rutin tiap tahun. Tepatnya kesempatan kali ini RMOL Bengkulu sebagai penyelenggara.

"Mempertahankan eksisteni sebuah dedikasi penghargaan bukanlah suatu hal yang mudah.  Namun, memiliki andil yang sangat besar untuk sebuah perusahaan patut diapresiasikan termasuk penganugerahan malam ini," demikian Teguh Santosa.

Terpisah, Direktur RMOL Bengkulu, Dr. Rahiman Dani, turut juga menambahkan, penghargaan Golden Personality ditujukan kepada individu yang dipandang melakukan pekerjaan besar melewati kapasitas dan ruang tanggung jawab mereka.

"Teguh adalah salah satu sosok yang tangguh dalam menyelesaikan berbagai persoalan," ujar Rahiman Dani.

Pantauan RMOL Bengkulu, selain ditujukan untukTeguh Raharjo Eko Purwoto, penghargaan kategori Golden Personality ditujukan juga untuk Kepala Biro Komunikasi Publik Setjen Kementerian PUPR, R. Endra Saleh Atmawidjaja, Waka III DPRD Provinsi Bengkulu, Elfi Hamidy Marah Sudin, Ketua Komisi III DPRD Provinsi Bengkulu, Jonaidi, Kadis Pariwisata Provinsi Bengkulu, Yudi Satria. Bahkan, dalam kegiatan itu juga ditampilkan berbagai seni budaya di Provinsi Bengkulu seperti tarian Tabot dan Enggano. [nat/tmc]