Takbiran Keliling Di Lebong Ditiadakan

Kabag OPS Polres Lebong, AKP Rafenil Yaumil Rahman/RMOLBengkulu
Kabag OPS Polres Lebong, AKP Rafenil Yaumil Rahman/RMOLBengkulu

Polres Lebong akan melakukan pengamanan dan menempatkan personel di beberapa tempat di wilayah Lebong. Itupun sebagai antisipasi digelarnya takbir keliling di daerah itu.


Kapolres Lebong, AKBP Ichsan Nur melalui Kabag OPS Polres Lebong, AKP Rafenil Yaumil Rahman menjelaskan, sesuai dengan edaran Kemenag kegiatan takbiran keliling, dirinya lebih menyarankan agar takbiran cukup dilakukan ditempat ibadah. Sedangkan, takbir keliling tidak diajurkan mengingat masih pandemi Covid-19.

"Iya tidak boleh. Untuk sementara takbiran keliling kita tiadakan dulu," kata Kabag Ops, kemarin (30/4).

Menurutnya, ditiadakannya takbir keliling sembari melihat perkembangan kasus Covid-19 di daerah. Sebagaimana tercantum dalam Surat Edaran No.SE.03 Tahun 2021 tentang panduan ibadah Ramadhan dan Idul Fitri 1442 Hijriah yang ditandatangani oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas pada 5 April 2021.

Meniadakan takbir keliling baik menggunakan kendaraan maupun jalan kaki. Takbir diharapkan dapat dilaksanakan di tempat-tempat ibadah seperti masjid dan mushola.

"Jika menemukan masih ada yang takbiran keliling kita sarankan kembali dan takbiran di tempat ibadah. Tapi, tetap memperhatikan protokol kesehatan,” demikian kabag Ops.