Pimpin Sertijab PJU, Kapolres Harapkan Ini

Kapolres Benteng, AKBP Ary Baroto (kiri) saat pimpin sertijab/RMOLBengkulu
Kapolres Benteng, AKBP Ary Baroto (kiri) saat pimpin sertijab/RMOLBengkulu

Polres Bengkulu Tengah (Benteng) Polda Bengkulu melaksanakan kegiatan upacara serah terima jabatan (sertijab) kepada sejumlah Pejabat Utama (PJU) di Mapolres setempat, Kamis (9/6). Sertijab dipimpin langsung oleh Kapolres Benteng, AKBP Ary Baroto.


Perwira yang mengalalami pergeseran, di antaranya Kapolsek Taba Penanjung, Iptu Muhammad Rezky diangkat sebagai Kapolsek Ketahun Bengkulu Utara. Posisinya digantikan Iptu Apion Sori yang sebelumnya Kapolsek Padang Ulak Tanding (PUT) Polres Rejang Lebong.

Kapolsek Talang Empat, AKP Radian Andy Pratomo diangkat sebagai Kasat Lantas Polres Rejang Lebong. Posisinya digantikan oleh AKP Budimansyah yang sebelumnya menjabat Kasat Narkoba Polres Benteng. Lalu posisi Kasat Narkoba digantikan Iptu Rabnus Supandri yang sebelumnya Kapolsek Tanjung Kemuning Polres Kaur.

Kabag SDM Polres Benteng, AKP Suraya diangkat menjadi Kabaglog Polres Kaur dan posisinya digantikan AKP Yosril Radiansyah yang sebelumnya menjabat Kasubagbinlatops bagbinops roops Polda Bengkulu. 

Kapolsek Karang Tinggi, Iptu. Asep Prandi diangkat menjadi Paur Subagdalpers Bag SDM Polres Benteng dan posisinya digantikan Iptu Aldino Murullah, yang sebelumnya menjabat Kaurbinopsnal Satintelkam Polres Bengkulu Utara. Terakhir AKP Subagyo Kapolsek Enggano Polres Bengkulu Utara diangkat menjadi Kabaglog Polres Benteng.

"Ini merupakan kegiatan rutin di kepolisian sebagai penyegaran organisasi dan untuk pengembangan karir personil," ungkap Kapolres Benteng, AKBP Ary Baroto, kepada media usai sertijab, Rabu (9/6).

Sertijab tersebut diharapkan dapat menumbuhkan semangat dan memberikan kontribusi dalam pelaksanaan tugas Polri.

"Berharap dengan pejabat yang baru akan dapat memberikan kontribusi, untuk yang lama selamat bertugas ditempat yang baru dan melaksanakan tugas dengan amanah," pungkas Kapolres.