Perindo Bakar Semangat Pemuda Bengkulu Utara

RMOL. Sedikitnya 15 tim futsal tingkat pelajar se-Kabupaten Bengkulu Utara, ikut memperebutkan piala bergengsi DPD Pemuda Perindo Bengkulu Utara bertempat di Memory Futsal, 24-25 September mendatang.


RMOL. Sedikitnya 15 tim futsal tingkat pelajar se-Kabupaten Bengkulu Utara, ikut memperebutkan piala bergengsi DPD Pemuda Perindo Bengkulu Utara bertempat di Memory Futsal, 24-25 September mendatang.

Ketua DPW Pemuda Perindo, Provinsi Bengkulu, Febri Yurdiman, kepada RMOL Bengkulu, Sabtu (24/9/2016) mengatakan, dengan digelarnya kegiatan tersebut dapat menampung talenta-talenta berbakat para atlet Kabupaten Bengkulu Utara dalam meraih prestasi khusunya cabang olahraga futsal.

"Manfaatkan kesempatan ini untuk menampilkan kualitas tim dan individu. Karena kegiatan ini sekaligus seleksi, mencari yang terbaik untuk mewakili Kabupaten Bengkulu Utara berkanca ke tingkat Provinsi Bengkulu pada 29-30 Oktober mendatang," beber Febri Yurdiman.

Dalam kesempatan itu juga, Febri Yurdiman, sempat membakar semangat para pemuda, dalam sambutannya berharap, tidak hanya satu atau dua orang yang terpilih mewakili Kabupaten Bengkulu Utara di Provinsi Bengkulu, namun menjadi satu-kesatuan utuh dalam sebuah tim baru yaitu Pemuda Kabupaten Bengkulu Utara berlaga ditingkat DPW merebut tiket bertanding di tingkat nasional.

"Menjadi atlet yang terbaik, tetapi tidak dapat ikut bertanding karena cidera, sama saja tidak. Untuk itu, junjung tinggi sportivitas selama pertandingan berlangsung," tegasnya.

Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Andhika Vishnu, sekaligus membukan pertandingan pertama SMAN Padang Jaya melawan SMA MAN Argamakmur, berpesan, agar memanfaatkan kesempatan ini untuk melatih mental dalam berkompetisi dan semangat untuk selalu memburu prestasi.

"Saya optimis atlet-atlet muda di Kabupaten Bengkulu Utara dapat menjadi atlet profesional. Memperoleh tiket berlaga di tingkat nasional," ungkap Andhika Vishnu.[N14]