Pemuda Tenggelam di Wisata Danau Picung, Sempat Lambaikan Tangan Minta Tolong

Tim TRC saat proses evakuasi jenazah korban dari lokasi wisata Danau Picung/RMOLBengkulu
Tim TRC saat proses evakuasi jenazah korban dari lokasi wisata Danau Picung/RMOLBengkulu

Peki Irawan (20) warga Desa Gunung Alam Kecamatan Tubei, Kabupaten Lebong, diduga tenggelam saat berkunjung di tempat wisata Danau Picung, tepatnya di Kelurahan Tanjung Agung Kecamatan Tubei.


Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebong, Hendera menyebutkan, kejadian berawal sekitar pukul 12.30 Wib, saat korban mandi di wisata Danau Picung dengan cara berenang sendirian.

Hanya saja, sekitar pukul 12.50 WIB Sumi (67) yang juga seorang saksi yang berada di sekitar lokasi melihat korban melambaikan tangan sembari berteriak meminta tolong dan saksi langsung memanggil warga sekitar untuk membantu korban. Namun, saat warga berdatangan korban sudah tenggelam.

"Tim TRC BPBD bersama kepolisian dan TNI sudah melakukan evakuasi. Korban sudah tidak terselamatkan lagi," sambung Hendera.

Sementara itu, lanjut Hendera, korban sudah dibawa ke rumah duka untuk dikebumikan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa setempat.

"Iya sudah dibawa ke rumah duka," singkatnya.