Lobi Dana Pusat, Pemkab Kaur Akan Bangun Jalan Penghubung Muara Sahung-Pondok Pusaka

Kadis PUPR Kaur, Ismawar Hasdan.
Kadis PUPR Kaur, Ismawar Hasdan.

Kabar baik buat masyarakat Kecamatan Muara Sahung dan sekitarnya, karena saat ini Pemerintah Kabupaten Kaur melalui Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang (PUPR), tengah mengajukan dana Anggaran Dan Pendapatan Belanja Negara (APBN), untuk peningkatan jalan penghubung antara Muara Sahung Dengan Pondok Pusaka, yang berjarak kurang lebih 3 kilometer.


"Kita sudah melakukan pengajuan proposal ke Komisi V DPR RI, untuk peningkatan jalan dari desa Cinta Makmur Kecamatan Muara Sahung sampai Pondok Pusaka Menjadi Jalan Hotmix," ucap Kadis PUPR Kaur, Ismawar Hasdan.

Dikatakannya, peningkatan jalan tersebut sangat dibutuhkan oleh masyarakat yang khususnya dari Kecamatan Muara Sahung dan sekitarnya, karena bisa mempercepat jarak tempuh menuju ke pusat perkantoran dan ibu kota Kabupaten Kaur, dan mempermudah masyarakat dalam membawa hasil pertanian untuk dijual ke pasar Bintuhan.

"Selain mempersingkat jarak tempuh, juga memudahkan masyarakat mengeluarkan hasil pertaniannya," tambahnya.

Dalam target itu, Ismawar berharap mendapat bantuan dan dukungan dari semua pihak agar bisa terwujudnya kesejahteraan masyarakat, sebagai mana tujuan pemerintah kabupaten Kaur, masa kepemimpinan Bupati, Lismidianto dan wakil bupati, Herlian Mucrhim ke depan.

"Semoga berkat bantu dan dukungan semua pihak, peningkatan jalan tersebut dapat terealisasi dalam jangka waktu singkat," harapnya. [oksen]