Ketua DPRD Seluma Apresiasi Kinerja Bupati Atas Launching UHC

Ketua DPRD Seluma, Nofi Eriyan Andesca saat memberikan secara simbolis kartu BPJS Kesehatan kepada masyarakat
Ketua DPRD Seluma, Nofi Eriyan Andesca saat memberikan secara simbolis kartu BPJS Kesehatan kepada masyarakat

Ketua DPRD Kabupaten Seluma, Nofi Eriyan Andesca memberi apresiasi terhadap kinerja Bupati Seluma, Erwin Octavian atas launching Universal Health Coverage (UHC)/Jaminan Kesehatan Universal, yang digelar di Taman Wisata Kota Tais, Senin (25/7).


Acara launching Jaminan Kesehatan Universal, Dihadiri oleh forkopimda, ASN serta Direktur Utama BPJS Kesehatan yang diwakili oleh Deputi direksi bidang hubungan antar lembaga dan regulasi Jenni Wiharti beserta jajarannya.

Untuk diketahui, bahwa saat ini Pemerintah Kabupaten Seluma telah menganggarkan iuran kesehatan untuk masyarakat dalam bentuk BPJS Jamkesda. Hal ini merupakan program pemerintah dalam melayani masyarakat untuk menuju Seluma ALAP. 

"Ini merupakan visi dan misi kita bersama saudara Bupati yaitu seluma melayani, karena sesuai dengan amanat Undang-Undang bahwa 

setiap orang itu berhak mendapatkan lingkungan hidup yang baik dan sehat serta memperoleh pelayanan kesehatan," ujar Nofi kepada RMOLBengkulu usai acara launching. 

Lanjutnya, diharapkan kepada BPJS Kesehatan supaya terus bersinergi dan koordinasi dalam meningkatkan mutu layanan, sehingga masyarakat dapat merasakan manfaat jaminan kesehatan dengan optimal. 

"Kepada pemerintah Desa agar kiranya program ini dapat membantu masyarakat yang selama ini kesulitan dalam berobat di rumah sakit dan pelayanan ini semoga dioptimalkan di pemerintah Desa dan jajarannya," tutup Nofi.