Kemendagri Catat 6 Provinsi Paling Rawan

RMOLBengkulu. Kementerian Dalam Negeri mencatat sedikitnya terdapat enam provinsi masuk katagori rawan dalam pelaksanaan Pilkada Serentak 2018, Rabu besok (27/6).


RMOLBengkulu. Kementerian Dalam Negeri mencatat sedikitnya terdapat enam provinsi masuk katagori rawan dalam pelaksanaan Pilkada Serentak 2018, Rabu besok (27/6).
Berita Terkait
Bawaslu Dorong Masyarakat Ikut Awasi Pemungutan Suara
Hujan Angpao Di Kudus Jelang Pencoblosan
Jokowi, Kalau Sudah Tak Mampu Sebaiknya Kibarkan Bendera Putih!
"Provinsi terawan ada Jawa Timur, Kalimantan Barat, Sulawesi Selatan, NTT, Maluku dan Papua," kata Sekjen Kemendagri Hadi Prabowo dalam Electoral Studies Program 2018 di Hotel Merlyn Park, Jakarta, Selasa (26/6). di hotel Merlyn Park, Jakarta, Selasa, (26/6).

Menurutnya, daerah-daerah tersebut memiliki kategori terawan karena banyak terjadi kampanye yang bersifat intimidasi, berbau suku, agama, ras, dan antar golongan (SARA), serta politik identitas.

"Provinsi Kalimantan Barat misalnya dipengaruhi dengan adanya isu SARA dan politik identitas, serta adanya sejarah konflik di wilayah perbatasan negara," ujar Hadi.

Di Jawa Timur akibat dipengaruhi dua calon kepala daera yang memiliki sejarah konflik. Sementara di Papua dan Maluku dipengaruhi rendahnya partisipasi memilih dan profesionalitas penyelenggara pemilu setempat.

"Kami sudah melakukan pengendalian terhadap daerah-daerah itu dengan bekerja sama dengan aparat," demikian Hadi. dikutip Kantor Berita Politik RMOL. [ogi]