Jam Belajar Bakal Dikurangi, PTM Tetap Digelar Selama Ramadan

Plt Kadis Dikbud Kabupaten Lebong, Elvian Komar/RMOLBengkulu
Plt Kadis Dikbud Kabupaten Lebong, Elvian Komar/RMOLBengkulu

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Lebong, memastikan sekolah saat puasa Ramadan tidak diliburkan. Dalam waktu dekat pihaknya tetap menyusun aturan belajar.


Plt Kadis Dikbud Lebong, Elvian Komar memastikan sekolah tidak diliburkan dan juga bakal ada pengurangan jam pembelajaran tatap muka (PTM) selama Ramadan nanti.

"Sekarang sedang disiapkan, masih disusun oleh kawan-kawan, kita bahas dulu," ujar Elvian, pada Senin (28/3).

Ia menargetkan, hal ini akan disampaikan ke satuan pendidikan di daerah itu dalam waktu dekat. Namun, akan dibahas bersama perwakilan sekolah terlebih dahulu. Di antanya, Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) untuk jenjang SD dan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) untuk jenjang SMP.

"Jam belajar otomatis ada pengurangan," lanjut dia menambahkan.

Disampaikannya, jam PTM yang diterapkan saat ini masih dipertahankan guna mengejar ketertinggalan pelajaran selama bejalar secara daring atau online.