Jakarta Bakal Diguyur Hujan Hingga Malam Nanti

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan seluruh wilayah Jakarta berpotensi diguyur hujan sepanjang hari ini, Senin (22/1).


 Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan seluruh wilayah Jakarta berpotensi diguyur hujan sepanjang hari ini, Senin (22/1).

Hujan dengan intensitas kecil hingga besar bakal mengguyur seluruh wilayah ibu kota hingga malam nanti. Dimulai hujan lokal dengan intensitas sedang pada pagi hari. dikutip Kantor Berita Politik RMOL.

Pada siang hari, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur berpotensi diguyur hujan disertai kilat dan petir. Sedangkan wilayah lainnya hujan berlangsung dengan intensitas ringan hingga sedang.

Malam hari, seluruh wilayah Jakarta masih akan diguyur hujan lokal, kecuali Jakarta Selatan. Hujan pada Selasa dini hari diperkirakan tidak berlangsung lama.

BMKG mencatat suhu sepanjang hari ini berada di kisaran 24 sampai 30 derajat Celcius dengan tingkat kelembaban antara 75 hingga 95 persen. [ogi]