Selamat jalan dan selamat bertugas ditempat yang baru sebagai Analis Kebijakan Utama Bidang Pidum Bareskrim Polri, Irjen Pol Armed Wijaya, yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Bengkulu.
- Hari Pertama Kejurnas Karate piala Kapolri, Kontingen INKANAS Pengda Bengkulu Targetkan 2 Emas
- Masuk Nominasi 5 Besar Satker Terbaik, Polresta Bengkulu Terima Penghargaan Kompolnas Awards 2024
- Demo Peringatan Setahun Penembakan Pimpinan Media: Presiden Diminta Perintahkan Kapolri Berhentikan Kapolda Bengkulu
Baca Juga
Selamat datang Brigjen Pol Anwar selamat bertugas sebagai Kapolda Bengkulu yang baru, dan selamat datang di Bumi Raflesia. Semoga dalam menjalankan tugas dapat selalu diberikan keberkahan dan kemudahan.
Demikian disampaikan Ketua Umum Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Bengkulu, Kelvin Aldo, Minggu (28/7).
"Semoga Kapolda Bengkulu yang baru ini memiliki komitmen untuk menuntaskan hutang Kapolda yang lama, yakni mengungkapkan siapa penembakan Rahiman Dani," ungkap Kelvin.
Kelvin mengatakan, pada tanggal 3 Agustus 2024 mendatang bertepatan dengan 1 tahun 6 bulan kasus penembakan Rahiman Dani, yang tak kunjung mampu diselesaikan.
Pihaknya berharap dengan pergantian Kapolda Bengkulu kasus penembakan Rahiman Dani bisa segera terungkap.
"Kita percaya Polda Bengkulu tidak akan pernah kalah dengan kejahatan dan tindakan kriminal, kita mendukung agenda kebaikan kepolisian," tutur Kelvin.
- Hari Pertama Kejurnas Karate piala Kapolri, Kontingen INKANAS Pengda Bengkulu Targetkan 2 Emas
- Masuk Nominasi 5 Besar Satker Terbaik, Polresta Bengkulu Terima Penghargaan Kompolnas Awards 2024
- Demo Peringatan Setahun Penembakan Pimpinan Media: Presiden Diminta Perintahkan Kapolri Berhentikan Kapolda Bengkulu