Ikut Upacara HUT Ke-54 Provinsi Bengkulu, Ini Pesan Untuk Pegawai DKP

Pegawai DKP Saat Ikuti Upacara HUT Provinsi Bengkulu Ke-54/RMOLBengkulu
Pegawai DKP Saat Ikuti Upacara HUT Provinsi Bengkulu Ke-54/RMOLBengkulu

Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Bengkulu menggelar upacara peringatan HUT Provinsi Bengkulu ke-54. Upacara yang diikuti seluruh ASN dan Non-ASN DKP Provinsi Bengkulu tersebut dipimpin langsung Sekretaris Dinas, Jais Effendi, Jumat, (18/11)


Jais Effendi dalam arahanya meminta seluruh warga Bengkulu menjadikan momentum HUT ke-54 Provinsi Bengkulu sebagai ajang membangkitkan motivasi untuk berbuat lebih baik lagi untuk kemajuan daerah.

“Terutama ASN mari jadikan momentum HUT ke-54 Provinsi Bengkulu sebagai ajang untuk terus memperbaiki kapasitas diri sebagai abdi negara. ASN harus menjadi tulang punggung pembangunan sehingga provinsi yang kita cintai ini lebih baik lagi di masa depan” sampai Jais. 

Seperti diketahui, HUT ke-54 Provinsi Bengkulu mengangkat tema “Masyarakat Kuat-Bengkulu Hebat” merupakan refleksi pembangunan pascapendemi Covid-19 yang melanda dunia 2 tahun terakhir. Melalui slogan tersebut masyarakat Bengkulu diajak untuk saling menguatkan agar pembangunan daerah menjadi lebih baik. 

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mengatakan, HUT Provinsi Bengkulu ke-54 akan menjadi momentum bersama bagi masyarakat Bumi Rafflesia dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu, kembali melakukan kegiatan kemasyarakatan, sosial ekonomi, termasuk pembangunan daerah, baik pembangunan infrastruktur dasar dan strategis maupun sarana penunjang penting lainnya.

"2020 hingga pertengahan 2022 saya selaku Gubernur Bengkulu meminta maaf dengan masyarakat Bengkulu karena berbagai kegiatan pembangunan terhenti. Sekarang mari kita tatap Bengkulu lebih baik lagi di masa depan. Semoga momentum ini menjadikan kita semakin bangga dengan provinsi ini” jelas Gubernur Rohidin Mersyah. [***]