Hindari Motor, Truk Senggol Pagar Depan Masjid Agung Sultan Abdullah

Naas yang dialami truk izusu Nopol BD 8638 DH bermuatan 5 ton getah karet kering, Senin (16/5/2022) pukul 18.30 WIB. Truk dikemudikan oleh Panji Suprastio (22) warga Desa Unit I Kecamatan Padang Jaya Kabupaten Bengkulu Utara ini terbalik setelah menabrak pagar depan masjid Agung Sultan Abdullah.


Kecelakaan bermula saat, truk mencoba mendahului sepeda motor di depannya. Namun, sepeda motor tak mau memberi jalan. Kemudian, pengemudi truk banting stir ke sisi kiri badan jalan dua jalur tersebut. 

Sayang, saat banting stir, truk oleng dan tergelincir sehingga keluar jalur menabrak pot bunga dan terbalik. Kejadian kecelakaan bersamaan dengan waktu sholat magrib ini tepat didepan Masjid Agung Sultan Abdullah Kelurahan Tanjung Agung Kabupaten Lebong. 

Pengemudi ditemani rekannya, Rizal (22) warga Desa Unit II Kecamatan Padang Jaya Kabupaten Bengkulu Utara ini melaju dari arah Lebong Atas menuju Muara Aman. Setibanya, di tempat kejadian perkara, truk mencoba nyalip sepeda motor didepannya namun tak diberi jalan. 

Akibat kecelakaan ini, korban mengalami kerugian material mencapai Rp 20 juta. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Evakuasi truk dibantu anggota piket Yanmas Polres Lebong.

"Ya, ada truk mengalami kecelakaan tunggal. Truk bermuatan getah karet terbalik setelah menabrak pot bunga tepat didepan Masjid Agung Sultan Abdullah. Akibat kecelakaan ini, kerugian ditaksir mencapai Rp 20 juta," ujar Kapolres Lebong, AKBP Awilzan melalui Kabag Ops, Kompol Mulyadi.