Hadapi Pemilu 2024, KPU Usulkan Hibah Gudang Logistik

Ketua KPU Lebong, Shalahuddin Al Khidhr/RMOLBengkulu
Ketua KPU Lebong, Shalahuddin Al Khidhr/RMOLBengkulu

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupten Lebong, hingga saat ini belum memiliki gudang penyimpanan, sehingga pihaknya mengusulkan hibah barang berupa pembangunan gedung logistik untuk persiapan Pemilu 2024.


Demikian disampaikan Ketua KPU Lebong, Shalahuddin Al Khihdr kepada RMOLBengkulu, kemarin (18/11) siang.

"Kita sudah usulkan hibah barang berupa pembangunan gedung logistik untuk Pemilu 2024," ujarnya, kemarin (28/11).

Menurutnya, KPU Kabupaten Lebong belum memiliki gudang, karena kantor sekretariatnya tidak memadai, bahkan selama ini pihaknya hanya pinjam pakai gedung juang sebelah kantor KPU.

Namun, karena sudah dipinjam pakaikan kepada organisasi masyarakat (ormas) maka pihaknya perlu adanya solusi baru menjelang Pemilu 2024.

"Lokasi usulan hibah barang berupa pembangunan gudang logistik kita usul di belakang Kantor KPU Lebong," bebernya.

Di sisi lain, ia menyebutkan, untuk produk perencanaan sudah ditender dan tinggal dilakukan konstruksi. "Untuk perencanaan sudah dilelang secara resmi. Gedung itu peruntukkannya jelas, untuk penyimpanan gudang logistik," demikian Khihdr.