Gabung Kota Bengkulu dan Benteng, Begini Skenario Pemberangkatan 94 CJH Asal Lebong

Kepala Kemenag Lebong, Arief Azizi saat menyampaikan skenario pemberangkatan CJH Kabupaten Lebong/RMOLBengkulu
Kepala Kemenag Lebong, Arief Azizi saat menyampaikan skenario pemberangkatan CJH Kabupaten Lebong/RMOLBengkulu

Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Lebong, bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong menggelar rapat persiapan pemberangkatan haji tahun 2023 di Aula Sakinah Kemenag Lebong, Jum'at (26/5) sekitar pukul 14.30 WIB.


Acara dibuka langsung Kepala Kantor (Kakan) Kemenag Lebong, Arief Azizi didampingi Asisten I Setda Lebong, Firdaus dan Staf Ahli Bupati Pemerintahan Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM), Jauhari Chandra, serta Perwira Bagian Urusan Operasional Polres Lebong, Ipda Eka Gustian.

Turut hadir Kabag Kesra Setda Lebong, Perhubungan, Satpol PP, tokoh agama, dan ketua rombongan CJH di daerah itu.

Bupati Lebong, Kopli Ansori melalui Asisten I Setda Lebong, Firdaus berharap perjalanan para Calon Jamaah Haji (CJH) dapat berjalan dengan lancar dan aman, mengingat perjalanan diperkirakan memakan waktu.

Terkait dengan hal tersebut, ia meminta kesiapan khususnya panitia yang akan mendampingi CJH sampai di Asrama Haji dan saat akan diberangkatan ke tanah suci.

"Kepada semuanya agar terus menjalin komunikasi dan koordinasi agar nantinya pelaksanaan haji bisa berjalan dengan lancar dan tanpa hambatan dan juga CJH kita bisa menunaikan ibadah haji dengan tenang dan nyaman," pungkasnya. 

Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Lebong, Arief Azizi meminta skenario pemberangkatan seperti tahun sebelumnya, bisa dilaksanakan dengan baik. 

Menurutnya, jadwal pemberangkatan dan penerbangan domestik CJH asal Kabupaten Lebong, sudah final. Lebong masuk ke dalam kelompok terbang (kloter) 7 embarkasi Padang.

"Lebong masuk kloter 7 padang, bersama CJH asal 197 Kota Bengkulu dan 94 CJH asal Benteng, dan Lebong sendiri sebanyak 94 CJH. Jadi, total kloter 7 padang ada 393 CJH," kata Arief, Jum'at (26/5).

Dia menjelaskan, pada tanggal 10 Juni 2023 seluruh CJH sudah masuk asrama Haji Bengkulu pada pukul 09.15 WIB. Kemudian, keesokan harinya 11 Juni sekitar pukul 10.15 WIB menuju Bandara Internasional Minang Kabau, lalu tiba di BIM sejam kemudian.

"Lalu, tanggal 11 Juni ini juga dari BIM berangkat menuju ke Jeddah AS sekitar pukul 15.45 WIB," beber Arief.

Sebelum keberangkatan, Arief pelepasan secara resmi pada tanggal 8 Juni 2023, pukul 09.00 WIB oleh Bupati Lebong, Kopli Ansori.

Sedangkan, untuk keberangkatan pukul 02.00 WIb pada tanggal 10 Juni dengan menggunakan tiga Bus Rafflesia melewati jalur Lebong menuju Rejang Lebong.

Keberangkatan CJH dibagi dua titik, yakni pertama di Masjid Al-Aman di Kelurahan Amen Kecamatan Amen menggunakan 2 bus, dan satu titik lagi di Masjid Baitul Rahman di Kelurahan Tes Kecamatan Lebong Selatan menggunakan 1 bus.

"Tadi sudah kita sepakati untuk pelepasan secara resmi di Masjid Agung Sultan Abdullah," demikian Arief.