DPRD Kaur Gelar Pergantian Ketua Komisi

 Rapat internal dalam rangka evaluasi dan penyegaran alat-alat kelengkapan dan fraksi DPRD Kabupaten Kaur
Rapat internal dalam rangka evaluasi dan penyegaran alat-alat kelengkapan dan fraksi DPRD Kabupaten Kaur

DPRD Kaur melakukan rapat internal dalam rangka evaluasi dan penyegaran alat-alat kelengkapan dan fraksi DPRD Kabupaten Kaur, yang diselenggarakan, Kamis (30/12) di Ruang Komisi II Sekretariat Dewan (Sekwan) Kaur.


Diketahui hasil rapat tersebut menyepakati beberapa keputusan, diantaranya pergantian ketua Komisi 1, yang sebelumnya diduduki oleh Basyarudin dari Golkar dan digantikan Deni Setiawan kemudian untuk Komisi III sebelumnya diduduki oleh Jemi Heriansyah dari partai PKS, digantikan oleh Z Muslih sedangkan di Komisi II tidak ada perubahan.

Sekretaris Dewan (Sekwan) Kastilon Sirad, membenarkan adanya rapat tersebut, namun untuk evaluasi dan penyegaran alat kelengkapan dan fraksi DPRD Kabupaten Kaur, akan diumumkan pada Senin (3/1) mendatang secara transparan, agar masyarakat bisa mengetahui apa saja dalam evaluasi dan penyegaran alat-alat fraksi DPRD Kabupaten Kaur tersebut.

"Senin pekan depan kita umumkan secara transparan," ucapnya.

Sementara itu Ketua Komisi I DPRD Kaur, Deni Setiawan dengan adanya penyegaran dan rotasi jabatan Alat Kelengkapan DPRD Kaur, agar bisa kedepannya setiap anggota bisa menjalankan tugasnya sebagai anggota yang mewakili rakyat.

"Perombakan atau penyegaran di alat kelengkapan fraksi DPRD dengan rotasi jabatan di ketua Komisi, kedepannya agar bisa menjalankan amanah sebagai wakil Rakyat," sampai Deni Setiawan. [oksen]