Astaga... Gol Lozano Bikin Meksiko Gempa

RMOLBengkulu. Gol Hirving Lozano di Piala Dunia 2018 dalam pertandingan antara Jerman melawan Meksiko Minggu (17/6) tadi malam menyebabkan gempa bumi.


RMOLBengkulu. Gol Hirving Lozano di Piala Dunia 2018 dalam pertandingan antara Jerman melawan Meksiko Minggu (17/6)  tadi malam menyebabkan gempa bumi.

Seismograf mencatat aktivitas kegempaan disebabkan oleh selebrasi warga Meksiko menyambut gol pemain bernomor punggung 22 tersebut. Hal itu tentu lebih gila dari selebrasi pendukung Meksiko di stadion.

SIMMSA, badan yang mengawasi kegempaan di Meksiko, merekam adanya guncangan di Mexico City dan itu ditegaskan bukan disebabkan karena faktor alam.

"Gempa bumi yang terdeteksi di Mexico City adalah artifisial. Mungkin disebabkan oleh lompatan berbarengan dalam perayaan gol tim nasional (Meksiko) di Piala Dunia,” demikian SIMMSA lewat pernyataannya di Twitter.

"Setidaknya ada dua sensor di dalam kota yang mendeteksi itu pada pukul 11:32.” begitu keterangannya.

Pada pertandingan tersebut, skor 1-0 hingga laga usai membuat Meksiko memetik tiga poin karena berhasil mengalahkan Jerman.

El Tri mengalahkan juara bertahan musim sebelumnya Jerman, melalui serangan balik cepat yang tidak mampu dibendung lini tengah dan belakang lawan, dan tim asal Amerika Utara tersebut mengamankan kemenangannya di menit ke-35 berkat tendangan keras Lozano yang menghujam gawang Manuel Neuer.

Meksiko untuk sementara menempati urutan pertama di Grup F, selagi Swedia dan Korea Selatan yang turut tergabung di dalamnya baru akan berhadapan pada Senin (18/6) pukul 19.00 WIB. [nat]